Social Icons

Rabu, 30 Mei 2012

2 kendaraan Terbang Ke surga

2 KENDARAAN TERBANG KE SURGA Ialah :  Susah yang di Sabari dan senang yang Disyukuri.

   Kejatuhan atau kekalahan seseorang terjadi karena tidak sabar atas musibah, atau lupa daratan (tidak bersyukur) atas anugerah yang ada pada dirinya.
   Segala puji bagi Allah yang memberi jalan surga-NYa bagi manusia dalam setiap keadaan. ketika susah maupun ketika lapang, ketika tertimpa bencana, atau mendapat nikmat.

   Bagi seorang mukmin, semua kondisi dirinya adalah jalan menuju surga. ketika susah ia bersabar , dan ketika senang ia bersyukur . Dan hidup pada prinsipnya tidak pernah absen dari bdua keadaan tersebut. senang atau susah.
    Bersabar ketika musibah datang, lantas bersandar diri kepada Allah adalah jalan untuk mengantisipasi musibah yang lebih dramatis. sebab seseorang yang tidak bersabar acapkali menjerumuskan diri ke dalam musibah berikutnya yang sebenarnya tak layak terjadi. banyak orang mengakhiri masalah dengan bunuh diri. apakah orang itu sadar apa yang ia lakukan itu menjadikan keadaan menjadi lebih baik,?
   Pahit-manis dan susah senang kehidupan sama-sama membawa tragedi dan malapetaka memilukan jika kitapandai-pandai membawa diri. dalam suatu kesembatan Rasulullah Saw pernah berujar tentang seseorang yang ikut berperang "Dia di Neraka," Usut punya usut , ternyata orang tadi tidak kuat menahan perihnya luka, lantas ia tusuk dadanya sehingga mati. bukannya syurga yang ia dapatkan , justru neraka sebagai kembalinya. meski ia berjuang. itulah arti kesabaran.
   Sebaliknya syukur ketika senang , mengakui nikmat berasal dari Allah Ta'ala , lantas mempergunakannya sesuai ridha -Nya , mengantisipasi seseorang untuk tidak lupa daratan dan bangga diri.. Sedang lupa dan ,cepat atau lambat menjadikan pelakunya tidak mengantisipasi keburukan yang akan menimpa.



#semoga bermanfaat..;-)

Artikel Terkait

0 komentar:

Posting Komentar